Kamis, 11 September 2014

TUJUH BELAS AGUSTUS DAN LOMBA MANCING

“Tujuh Belas Agustus Tahun 1945” menjadi catatan sejarah yang tak kan terlupakan bagi BANGSA INDONESIA. Pada Jam 10 pagi, di jalan Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta Timur Bpk. Soekarno dan Bpk. Muhammad Hatta atas nama Bangsa Indonesia memproklamirkan kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Peristiwa tersebut merupakan peristiwa yang sangat luar biasa, sebuah sejarah yang sangat istimewa yang tidak akan pernah terlupakan sampai akhir usia dunia. Setelah melalui perjuangan yang sangat panjang dan dengan pengorbanan jiwa, raga dan harta yang sangat besar akhirnya Bangsa Indonesia tiba kepada saat yang berbahagia, yakni sebuah kemerdekaan yang didamba-dambakan. Namun demikian Bpk Soerkarno-Hatta dan para pejuang yang lain tidak menjadi sombong, ia menyadari bahwa kemerdekaan yang ia peroleh merupakan rahmat dari Allah SWT. Seperti yang dituangkan dalam Pembukaan UUD 45.

Kita sebagai Bangsa Indonesia yang tidak pernah ikut merebut kemerdekaan harus bersyukur kepada Tuhan dan berterimakasih kepada para pahlawan denga cara mengisi kemerdekaan. Diantara wujud dari rasa terima kasih kita kepada para pahlawan adalah memeriahkan hari ulang tahun proklamasi kemerdekaan dengan melakukan kegiatan-kegiatan positif, seperti yang telah dilakukan oleh kelurga besar Balai Diklat Perikanan Banyuwangi.

Hiruk-pikuk dan candatawa dengan penuh rasa kekeluargaan begitu terasa pada saat Balai Diklat Perikananan Banyuwangi memeriahkan HUT RI Ke 69. Terik matahari dan rasa lelah tidak mereka rasakan pada saat  mengikuti berbagai lomba. Salah satu lomba tersebut adalah lomba memancing. Ada yang unik pada kegiatan lomba memancing dimana keesokan harinya semua ikan hasil tangkapakan dimasak bersama dan dimakan bersama-sama oleh seluruh kelurga besar Balai Diklat Perikanan Banyuwangi. Sungguh sebuah acara yang sangat menyejukkan hati, dimana semua pegawai berbaur tanpa perbedaan pangkat dan jabatan. 

Akhirnya marilah kita isi kemerdekaan ini dengan selalu berusaha menjadi pegawai yang berkompeten………. MERDEKA !!!

TUJUH BELAS AGUSTUS TAHUN EMPAT LIMA, 
ITULAH HARI KEMERDEKAAN KITA”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar